News

Liputan Trans7 ” Laptop Si Unyil ” : Pewarna pada Makanan

Presentasi Siswa Magang

  Program acara Trans 7 “Laptop Si Unyil” melakukan syuting dengan tema Warna Warni Ceria. SEAFAST Center menjadi salah satu tempat pengambilan gambar dengan wawancara kepada narasumber Prof. Dr. Nuri Andarwulan selaku Kepala SEAFAST Center dan ahli kimia pangan IPB. Kemudian pengambilan gambar dilakukan di laboratorium analisis kimia pangan untuk melihat cara analisis salah satu komponen kimia pangan dengan menggunakan metode GC (Gas Chromatography).

  Pada sesi wawancara Ibu Nuri menyampaikan pewarna pada makanan dan pewarna yang tidak boleh digunakan pada makanan, serta bagaimana pengaruhnya bagi kesehatan apabila mengkonsumsi pewarna non pangan. Seringkali anak-anak tertarik oleh makanan jajanan yang berwarni warni. Namun apakah makanan jajanan tersebut menggunakan pewarna makanan atau pewarna yang tidak diijinkan oleh BPOM? Sebagai konsumen khususnya anak-anak perlu cermat dan mengetahui sebelum membelinya. Dan salah satu contoh pewarna yang tidak diijinkan dalam pangan yaitu pewarna tekstil yang warnanya sangat mencolok.

  Melalui program televisi yang pada umumnya disaksikan oleh anak-anak ini sangat bermanfaat menambah pengetahuan bagi mereka. Acara Laptop Si Unyil ini ditayangkan di Trans 7 pada tanggal 18 Mei 2016, pukul 12.30 WIB. (LF)

Presentasi Siswa Magang
Presentasi Siswa Magang

 

error: Content is protected !!